Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Whatsapp 2019 : Jangan Kaget Kalau Muncul Iklan di Aplikasi ini


Halo teman - teman di artikel kali ini kita akan membahas informasi mengenai sebuah aplikasi yang sangat terkenal di dunia. Aplikasi ini digunakan sebagai sarana messaging dan chatting, ya, aplikasi ini adalah whatsapp.

Whatsapp pertama kali dikembangkan pada tahun 2009 oleh mantan pegawai Yahoo bernama Brian Acton dan Jan Koum. Setelah perkembangan yang cukup pesat selama beberapa tahun, akhirnya pada tahun 2014, whatsapp diakuisisi oleh perusahaan internet raksasa facebook dan saat ini masih terus dikembangkan oleh facebook.

Pada awalnya whatsapp merupakan layanan messaging yang mendapatkan keuntungan berdasarkan subscribtion atau langganan dengan harga 1 usd per tahunnya, namun pada tahun 2016, kebijakan tersebut dihilangkan dan whatsapp menjadi layanan chatting dan messaging yang Free alias gratis.
Subscription whatsapp pertahun sebelum digratiskan.
Sumber : https://mybroadband.co.za
Kemudian setelah whatsapp dibuat gratis secara keseluruhan, fitur terus ditambahkan seperti video call, status timeline, ada juga sekarang stiker yang dulunya hanya berupa emoticon. Whatsapp sampai sekarang telah di download kurang lebih 80 juta pengguna android, berdasarkan data dari google playstore, menjadikan whatsapp aplikasi messaging yang paling banyak di download. 

Nah, yang menjadi misteri dan belum terungkap adalah bagaimana facebook bisa membuat keuntungan dari whatsapp? 

Facebook mengklaim Iklan akan disematkan di bagian status Whatsapp

Ya, iklan adalah sumber pemasukan yang sangat besar. Lihat bagaimana Google dan Facebook menjadikan iklan menjadi salah satu sumber pendapatan mereka. Tampilan halaman pertama di Google Search Engine pastilah iklan, kemudian ketika kita membuka facebook dan scrolling atau sekedar kepo status teman - teman pasti akan diselipi dengan iklan salah satu brand yang menggunakan Facebook Ads.

Jadi pastilah menampilkan iklan pasti akan sangat menguntungkan bagi Facebook selaku pemilik dan pengembang Whatsapp saat ini. 

Menurut artikel yang dilansir oleh cnet.com (1/11/2018), Whatsapp kemungkinan akan mulai menampilkan iklan di bagian status whatsapp pada tahun 2019. Untuk penempatan sendiri sudah dikonfirmasi, benar akan ada iklan di bagian status whatsapp namun untuk tepat kapannya iklan akan mulai dipasang, masih belum ada konfirmasi resmi dari pihak Whatsapp sendiri.

Seperti yang kita ketahui bersama setelah facebook terserang skandal dengan salah satu perusahaan analis Cambridge Analytica, pengembang pertama whatsapp Brian Acton dan Jan Koum mengundurkan diri dari facebook, pada tahun 2017. Dan kemungkinan Facebook terus berpikir tentang bagaimana caranya whatsapp mendapatkan uang dan akhirnya iklan di whatsapp akan keluar.

Nah, jadi untuk kalian yang nantinya tiba - tiba melihat iklan di status whatsapp, jangan kaget ya? Karena memang whatsapp berencana menghadirkan iklan di aplikasi whatsapp. Bagaimana pendapat teman - teman sekalian tentang iklan di whatsapp ini? Apakah akan mengganggu atau tidak? Silakan share pendapat kalian di kolom komentar ya? 

Terimakasih jangan lupa share agar teman - teman kalian bisa tahu mengenai informasi ini!
Yoki Andika
Yoki Andika Well. I am a passionate blogger, drama lover, Tech lover, and Game Enthusiast, which will learn to write and speak English. Glad to see you here!

Post a Comment for "Whatsapp 2019 : Jangan Kaget Kalau Muncul Iklan di Aplikasi ini"