Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

5 Game Android Yang Harus Kamu Mainkan Di Akhir Tahun 2018


Halo para penggemar game mobile, kembali lagi di blog yokiandika yang membahas mengenai game, teknologi dan tips kehidupan sehari - hari. Kali ini kita akan membahas game yang kemungkinan akan sangat menyenangkan untuk dimainkan di akhir tahun 2018 ini.

Gak kerasa ya sudah di penghujung tahun 2018, jadi kalian punya harapan apa untuk tahun 2019? apakah ganti smartphone? atau cari pacar atau nikah? atau apanih?

Oke oke kita gak bakalan bahas itu, kita akan bahas 5 game yang mungkin akan membuat suasana kamu fresh, karena game ini jarang banget dimainkan. Oh iya beberapa waktu yang lalu pubg mobile sudah ngeluarin maps barunya nih, jadi kalo kalian belum memainkan map baru pubg mobile, kalian bisa langsung mainkan map vikendi dari pubg mobile, ya walaupun masih versi beta.

Nah untuk sekarang kita akan bahas 5 game yang layak kamu mainkan di akhir tahun ini :

1. Rome: Total War

Setelah game Rome ini dirilis di IOS dan hanya bisa dimainkan di device iphone, akhirnya game Rome sudah resmi rilis di OS Android. Game Rome : Total War ini merupakan sebuah jenis game RTS (Real Time Strategy). Berikut adalah trailer dari game Rome : Total War.

Jika kalian pernah bermain game sejenis Age of Empire, Maka kalian akan merasakan keseruan yang hampir sama karena game play game Rome ini hampir sama dengan game Age of Empire, perbedaannya adalah game ini dibuat untuk para penggemar RTS yang menggunakan smartphone sebagai device mereka.

Game ini pertama kali dirilis di PC pada tahun 2004, dan terus berkembang hingga akhirnya pada tahun 2018 ini game ini berhasil dirils di device Android. 

Setiap pemain harus memilih untuk mejadi salah satu pemimpin 3 dari bangsa Roma , Julii, Brutii, Scipii. Setelah itu, para pemain akan mendapatkan tugas masing - masing (quest) seperti membuat pasukan yang kuat, menaklukan musuh, dll. Tujuan utamanya adalah menjadi Kaisar Roma itu sendiri dengan menaklukan wilayah - wilayah lainnya. 

Nah, cukup seru bukan game ini? Silakan coba bermain game Rome: Total War ini di Smartphone kesayangan kamu. 

2. Bendy and The Ink Machine 

Ada sebuah rahasia besar yang perlu kalian tahu. Jadi gini ada satu genre game yang sebenarnya enggak terlalu sering saya mainkan. Eh bukan genre sih tapi temanya aja yang saya gak begitu suka, yaitu tema horror. 

Nah game ini adalah salah satu dari game yang bertemakan horror. Game ini bergenre survival horor yang layak kamu mainkan kenapa? Jelas game ini memacu adrenalin, ini dia trailer dari game Bendy : 

Sebelumnya game Bendy and The Ink Machine rilis di platform Windows yang kemudian disusul di console. Pada tahun 2018 akhirnya game ini resmi dirilis di versi mobile dan sudah bisa di download dan dimainkan di smartphone kamu. 

Game ini dibagi menjadi beberapa chapter yang dimainkan dengan First Person Perspective, Para pemain harus menyelsaikan beberapa misi atau quest. Beberapa peralatan seperti kapak dan pipa batang bisa dijadikan senjata untuk pertahanan diri. Musuh yang terdapat di game ini terbagi menjadi beberapa level berdasarkan dengan kekuatan mereka. Game ini memiliki latar di sebuah studio animasi tua, dimana henry (karakter game utama) kembali ke studionya secara ajaib.

Penasaran dengan kelanjutan game ini? Silakan langsung download dan mainkan game ini di smartphone kalian ya.

3. Beach Buggy Racing 2 

Berbicara mengenai game memang selalu tidak ada habisnya. Kalian sangat ingin bermain game Mario Kart yang ada di Nitendo Console, tapi karena alasan tertentu misal karena tidak memiliki consolenya kalian belum bisa memainkannya?

Oke game mobile yang satu ini sangat mirip dengan Mario Kart yang ada di nitendo. Kalian akan menikmati gameplay seperti game balap yang bisa mendapatkan kemampuan khusus untuk mengalahkan musuh - musuh kalian. Game ini memiliki gameplay ringan yang sangat fun untuk dimainkan sekedar untuk bersenang - senang dan untuk mengisi waktu luang.

Kalian bisa langsung download langsung game ini dan mainkan bersama dengan teman - teman kalian.

4. Lemmings 

Jujur saya sudah sangat lama sekali tidak mendengar nama game Lemmings ini. Terakhir saya memainkan game ini, mungkin pada versi Sega? Saya benar - benar lupa. 

Game ini dirilis di versi mobile pada tahun 2018 oleh sony, cukup mendapat sambutan yang sangat positig. Tujuan dari game lemming adalah berusaha melewati beberapa hambatan atau obstacle yang ada di game untuk menuju pintu keluar. Game ini cukup sederhana, namun saya lihat grafik yang ditawarkan sangat berbeda daripada versi yang terdahulunya, saya kira saya juga harus mencoba game ini. Berikut adalah Trailer dari game Lemmings dari youtube : 

5. TotAL RPG 

Game terakhir dari artikel series ini adalah sebuah game bergenre RPG yang bisa kalian dapatkan dan mainkan secara gratis, yaitu Total RPG Mobile. Game ini memiliki kmiripan dengan game DIABLO, game RPG ini memiliki kelebihan yaitu kalian bisa mainkan secara gratis, kecuali kalian ingin menghilangkan iklan maka kalian harus membayar dalam jumlah yang tidak cukup banyak.

Oh iya satu lagi yang saya suka dari game RPG ini adalah tidak adanya sistem yang mengharuskan main dengan energi, seperti yang kalian tahu di beberapa game RPG ada yang harus menunggu beberapa jam untuk mengisi atau charge energi agar bisa bermain. Di game ini kalian bisa bermain selama yang kalian inginkan, bahkan sampai baterai smartphone kalian habis. 


Nah, itu tadi merupakan game mobile yang layak kalian mainkan di akhir tahun 2018 ini. Sebenarnya ada banyak game lagi yang bisa kalian mainkan, tapi saya rasa game ini bisa mewakili penasaran kalian. Jadi selamat mencoba dan bermain. Jika kalian merasa bahwa artikel ini bermanfaat kalian bisa share artikel ini agar teman kalian juga bisa bermain game dengan kalian ya? Kalo kalian ada tambahan mengenai game yang bagus untuk dimainkan silakan tambahkan di kolom komentar deh, nanti pasti saya tambahkan. Terimakasih dan sampai jumpa di artikel selanjutnya ya? 
Yoki Andika
Yoki Andika Well. I am a passionate blogger, drama lover, Tech lover, and Game Enthusiast, which will learn to write and speak English. Glad to see you here!

Post a Comment for "5 Game Android Yang Harus Kamu Mainkan Di Akhir Tahun 2018"